Harga CPO KPBN Inacom dan Bursa Malaysia Menguat pada Rabu (8/10), Minyak Sawit Kembali Jadi Primadona


AGRICOM, JAKARTA – Harga minyak sawit mentah (CPO) di dalam negeri kembali menunjukkan taringnya. Pada Rabu (8/10/2025), tercatat di Indonesia Commoity Market atau PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) harga CPO di level Rp 14.901/kg, naik Rp 150/kg atau sekitar 1,02% dibandingkan perdagangan sebelumnya di angka Rp 14.751/kg.

Harga CPO tertinggi di Franco Dumai yang ditetapkan Rp 14.901/kg, sedangkan FOB Talang Duku Rp 14.701/kg, dan Franco Teluk Bayur Rp 14.771/kg. Sementara di Pelaihari, harga dibuka Rp 14.347/kg, dengan penawaran tertinggi Rp 13.808/kg.

BACA JUGA: 

- Harga CPO KPBN Inacom Naik 0,69%, Seiring Menguatnya Bursa Malaysia

- Harga Karet SGX Sicom Rabu (08/10) Turun Rp213 Per Kg

Tak hanya di dalam negeri, penguatan juga terasa di pasar global. Harga minyak sawit berjangka di Bursa Malaysia Derivatives Exchange naik lebih dari 1% pada perdagangan Rabu (8/10). Penguatan ini ditopang oleh naiknya harga minyak kedelai (soyoil) dan minyak mentah dunia, yang memicu aksi beli kembali ( shortcovering ) dari para pelaku pasar.

Kontrak berjangka CPO untuk pengiriman Desember 2025 naik RM 60 per ton atau sekitar 1,34%, menjadi RM 4.530 per ton (setara US$ 1.074,22) pada sesi tengah hari. Angka ini merupakan level tertinggi sejak 18 Agustus 2025.

Kenaikan harga minyak mentah dunia terjadi setelah para investor menepis kekhawatiran tentang kelebihan pasokan, menyusul keputusan OPEC+ yang tetap menahan rencana peningkatan produksi bulan depan. Peningkatan tersebut turut membuat minyak sawit semakin menarik sebagai bahan baku utama biodiesel, seiring naiknya harga minyak bumi.

Dari dalam negeri, pemerintah Indonesia tetap berkomitmen melanjutkan program B50, yaitu penggunaan campuran 50% bahan bakar nabati berbasis sawit pada tahun 2026. Program ini diharapkan bisa mengurangi impor solar sekaligus memperkuat ketahanan energi nasional.

Sementara itu, di pasar global, harga kedelai di Chicago Board of Trade (CBOT) juga ikut naik 0,33%, sedangkan Bursa Komoditas Dalian di Tiongkok masih tutup hingga 8 Oktober karena libur nasional.

Berikut hasil tender KPBN (Tidak termasuk PPN) pada Rabu, 8 Oktober 2025:
CPO

  • Franco Dumai: Rp 14.901 – EUP
  • FOB Talang Duku : Rp 14.701 – MM
  • Franco Teluk Bayur: Rp 14.771 – WIRA
  • Loco Pelaihari: Rp 14.347 (WD), penawaran tertinggi Rp 13.808 – WNI

CPKO

  • Loco Palembang: Rp 29.100 – AMJP (T2)

Dengan tren pemaksaan di pasar domestik maupun internasional, komoditas sawit kembali menampilkan potensinya sebagai penopang utama ekspor dan energi terbarukan Indonesia. (A3)

Sumber: InfoSAWIT

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


TOP