Harga Karet SGX-Sicom Senin (12/1) Turun Tipis, Tertinggi Rp 30.753 per Kg


AGRICOM, JAKARTA – Harga karet alam di bursa berjangka Singapura (SGX–Sicom) pada perdagangan Senin, 12 Januari 2026, tercatat melemah tipis. Harga ditutup di level US Cent 183,6 per kilogram dengan kurs Rp 16.750 per dolar AS, sehingga harga karet setara KKK 100% berada di angka Rp 30.753 per kilogram.

Posisi ini mengalami penurunan Rp 55 per kilogram dibandingkan perdagangan sebelumnya pada Jumat, 9 Januari 2026, yang tercatat sebesar Rp 30.808 per kilogram. Koreksi tipis ini menunjukkan pasar karet global masih bergerak fluktuatif, dipengaruhi dinamika permintaan industri dan sentimen pasar komoditas internasional.

BACA JUGA: 

- Harga Karet SGX–Sicom Jumat (9/1) Turun Menjadi Rp 30.808 per Kg

- Harga Karet SGX–Sicom Kamis (8/1) Masih Naik, Tertinggi Rp 30.997 per Kg

Menurut Sekretaris Jenderal Asosiasi Petani Karet Indonesia (Apkarindo) Sumsel, Rudi Arpian, pergerakan harga karet saat ini masih mencerminkan kondisi pasar yang sehat dan terkendali.

“Harga karet global hari ini bergerak tipis seiring dengan dinamika pasar internasional. Meski terjadi penyesuaian kecil berupa penurunan sekitar Rp 55 per kilogram, secara umum arah pergerakan masih berada dalam jalur yang sehat. Fluktuasi seperti ini adalah hal yang wajar dalam perdagangan komoditas dan menjadi bagian dari proses pembentukan harga yang lebih stabil,” ujar Rudi, dikutip Agricom.id dalam keterangannya, Senin (12/1).

Ia menambahkan, yang tak kalah penting untuk diperhatikan petani adalah menjaga kualitas bahan olah karet (bokar) agar peluang pasar yang mulai membaik dapat dimanfaatkan secara optimal.

BACA JUGA: Harga Karet SGX–Sicom Rabu (7/1) Kembali Naik, Tembus Rp 30.804 per Kg

“Petani perlu tetap fokus menjaga mutu bokar. Jangan mencampur karet dengan bahan nonkaret, hindari perendaman, dan gunakan bahan pembeku yang dianjurkan. Selain itu, pola sadap harus dijaga dengan baik dan kontinuitas produksi perlu dipertahankan agar momentum perbaikan pasar bisa dimaksimalkan,” tegasnya.

Berikut adalah rincian harga karet di SGX Sicom berdasarkan kadar karet kering (KKK) atau Dry Rubber Content (DRC), harga ini belum dipotong biaya produksi:

- KKK 100% : Rp 21.753 per Kg

- KKK 70% : Rp 21.527 per Kg

- KKK 60% : Rp 18.452 per Kg

- KKK 50% : Rp 15.377 per Kg

- KKK 40% : Rp 12.301 per Kg

- KKK 30% : Rp 9.226 per Kg

Sebagai informasi, SGX SICOM merupakan salah satu bursa komoditas utama di Asia yang memperdagangkan berbagai jenis karet alam. Bursa ini menjadi acuan bagi harga karet di pasar internasional, sehingga pergerakan harga di SGX Sicom sering kali mencerminkan kondisi pasar global.

Harga karet di Sicom SGX ini bisa menjadi acuan petani karet, selain harga patokan resmi yang dikeluarkan oleh Dinas Perkebunan setempat yang bisa jadi berbeda di setiap daerah. (A3)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


TOP